PKS Jawab Sindiran 'Mau Ganti Presiden Tapi Tak Bisa Ganti Fahri' PKS Jawab Sindiran 'Mau Ganti Presiden Tapi Tak Bisa Ganti Fahri' - WAKTU POLITIK

PKS Jawab Sindiran 'Mau Ganti Presiden Tapi Tak Bisa Ganti Fahri'

PKS Jawab Sindiran 'Mau Ganti Presiden Tapi Tak Bisa Ganti Fahri'

JAKARTA - Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera masif mempopulerkan gerakan #2019GantiPresiden. Banyak yang mempertanyakan apakah gerakan itu benar-benar bisa jadi kenyataan.

Di Twitter Mardani, seperti dilihat pada Sabtu (7/4/2018), seseorang mempertanyakan kesanggupan dirinya mengganti presiden dengan gerakan #2019GantiPresiden. Dia lalu menyindir kalau PKS sampai saat ini tak bisa mengganti Fahri Hamzah yang telah mereka pecat sebagai kader.

"Soksokan si mardani mau ganti presiden, ganti fahri hamzah aja gak bisa," cuit pengguna Twitter dengan akun @AdiSury23337702.

Mardani merespons sindiran itu. Bagi Mardani, gerakan #2019GantiPresiden sangat jauh kaitannya dengan upaya PKS melengserkan Fahri Hamzah. 

Meski Fahri telah dipecat PKS, namun Fahri menang gugatan di tingkat banding. Fahri pun hingga hari ini masih nyaman duduk sebagai wakil ketua DPR jatah Fraksi PKS.

"Yg satu gerakan ulama dan rakyat, yg satu proses hukum sedang berjalan, harus kita hormati proses ini. Jadi tau bedanya kan?" jawab Mardani. 

No comments

Powered by Blogger.